Syarif Hidayat Resmi Jabat Kades Karang Mekar, Begini Suasana Sertijabnya
-->

Advertisement


Syarif Hidayat Resmi Jabat Kades Karang Mekar, Begini Suasana Sertijabnya

REDAKSI
18 December 2019



LKI-CHANNEL.COM ■ Kepala Desa terpilih Karang mekar, Syarif Hidayat menyampaikan terima kasih kepada pejabat Kepala Desa yang lama, atas darma baktinya mengemban amanah memimpin Pemerintahan Desa Karang Mekar.

"Insha allah, saya selaku kepala desa baru diberi kekuatan dan kesehatan dalam hal menjalankan pemerintahan agar lebih baik lagi," kata Syarif Hidayat, saat acara Serah Terima Jabatan Kepala Desa Karang Mekar, kecamatan Cimanggu, Kabupaten Sukabumi di Aula Kantor Kepala Desa Setempat, pada Selasa (17/12).

Syarif Hidayat berjanji akan menjalankan tugas dan fungsinya sebagai kepala desa Karang Mekar sesuai undang-undang.

"Saya bertekad akan melayani masyarakat lebih baik lagi, dan insha Allah membawa perubahan kedepan untuk lebih baik dan maju, dan lebih sejahtera bagi masyarakat Karang Mekar," katanya.

Acara serah terima jabatan ini dihadiri oleh Camat cimanggu Abdul Naafi Ar.Sip. Babinkamtibmas Brigadir Ade murdani, para muspika kecamatan, koramil setempat, seluruh Perangkat Desa dan Staf Desa, serta tokoh masyarakat setempat.

Prosesi peralihan ini diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan selanjutnya dengan pembacaan Berita Acara Serah Terima Jabatan Kepala Karang mekar Tahun 2019 oleh PJS. Kemudian dilanjutkan dengan penanda tanganan berita acara serah terima jabatan, termasuk dengan penyerahan Aset Desa dan Memory Serah Terima Kepala Desa secara simbolis.

Camat Cimanggu Abdul Na'afi, dalam arahannya mengatakan pejabat yang sudah melaksanakan tugas itu dinilai baik jika sudah melaksanakan tugas secara baik hingga selesai.

"Kami apresiasi apa yang telah dikerjakan Pjs sampai dilantiknya Kepala Desa terpilih ini sudah terjawab,” ujar Abdul Na'afi.

Kepada panitia, kata abdul Na'afi, tentu saja pekerjaan ini menyita waktu, pikiran, dan lain sebagainya. “Alhamdulillah, dalam penyelenggaraan Pilkades dapat dilaksanakan sebaik-baiknya dan menghasilkan Kepala Desa terpilih,” imbuhnya.

Pada kesempatan itu, Camat Abdul na'afi menyampaikan terima kasih kepada masyarakat karena telah berpartisipasi dalam Pilkades secara sportif, sehingga tidak ada pergesekan.

Sementara Brigadir Ade Murdani, Babinkantibmas menyampaikan Pilkades di desa karang mekar dalam pelaksanaannya alhamdulillah berjalan lancar, tidak ada permasalahan dari mulai pemilihan sampai serah terima jabatan aman dan kondusif, khususnya di Kecamatan Cimanggu.

■ Jacky/Deva