Evaluasi Pemutakiran Data IDM Berbasis SDGs Sekaligus Program TTE Se-Kecamatan Sukatani-Purwakarta
-->

Advertisement


Evaluasi Pemutakiran Data IDM Berbasis SDGs Sekaligus Program TTE Se-Kecamatan Sukatani-Purwakarta

LKI CHANNEL
28 June 2023

LKI Chanel-Purwakarta


Koordinasi dan Evaluasi pemutakhiran data IDM berbasis Sustainable Development Goals (SDGs) sekaligus program Tanda Tangan Elektronik (TTE) Oleh diskominfo yang di adakan di Aula desa sukajaya Kecamatan Sukatani Kabupaten Purwakarta. Selasa ,27/06/2023


Dihadiri oleh muspika kecamatan Sukatani, diskominfo Purwakarta, para kepala desa,seluruh Aparatur Desa di kecamatan Sukatani, pendamping desa, operator dan relawan.


Camat Sukatani Hasanudin menyampaikan bahwa kegiatan ini adalah kegiatan rapat IDM se- kecamatan sukatani, untuk tingkat desa sudah selesai dan kita sepakati di tingkat kecamatan, Alhamdulillah dari 14 desa ini IDM nya itu ada yang berkembang, maju dan mandiri 


"Alhamdulillah di tahun 2023 itu ada 5 desa mandiri di kecamatan Sukatani ini ,yaitu desa Cibodas, desa cianting yang sudah duluan kemudian di tambah lagi desa Sukajaya, desa Sukatani serta desa cijantung"ungkapnya


"Saya sangat mengapresiasi kinerja para kepala desa Karna IDM ini menunjukan potret tentang keberhasilan di desa masing-masing, artinya bahwa pelayanan untuk masyarakat dari tiga indeks yaitu ketahanan sosial, ekonomi dan lingkungan berjalan dengan baik". Ungkap Hasanudin


Di tempat yang sama kepala desa Sukajaya yang akrab di sapa Nirwan menjelaskan acara ini merupakan program SDGS dan tanda-tangan electronik sekalian menata lagi program IDM (Indeks Desa Maju Mandiri),"Alhamdulillah untuk desa Sukajaya di tahun 2021 berkembang ,tahun 2022  maju dan 2023 dapat menjadi desa mandiri". Pungkas Nirwan


(Yadi)