Bertepatan Hari Isra Miraj 2021 Yonarmed 13/2/1 Resmikan TPQ
-->

Advertisement


Bertepatan Hari Isra Miraj 2021 Yonarmed 13/2/1 Resmikan TPQ

LKI CHANNEL
11 March 2021

LKI-CHANNEL , SUKABUMI


Acara Pembukaan Pembelajaran Taman Pendidikan Al-Qur'an (TPQ)  di Mushola Al Hakim (dalam asrama batalyon armed 13)  Pukul. 15.30 WIB Cikembang Kabupaten Sukabumi. Kamis (11/03/2021) 

Hadir pada acara tersebut Wadanyon Armed 13 Kapten Hendra Eko S, besrta Ibu Wakil Ketua Ny. Anggi Eko dan Pasi-3/Pers Lettu arm Akyadi. Ustazah Ny. Heri Purwanto, Ustazah  Ny. Juyanto. 


Dalam sambutan Kapten Hendra menuturkan Taman Pendidikan Al-Qur’an (TPQ) merupakan Wadah Pendidikan yang  dipandang efektif untuk membangun kepribadian generasi yang beraklak mulia. 


Pendidikan formal di sekolah dinilai tidak cukup untuk membentuk generasi yang berkarakter dan berakhlak. Pendidikan keagamaan juga perlu diberikan untuk mewujudkan generasi yang sholeh dan pinter.


Dengan dibukanya TPQ ini agar bisa menumbuh kembangkan rasa cinta anak-anak terhadap Al-Qur’an, dalam merealisasikanya sangat dibutuhkan suatu wadah yang dapat menampung mereka dan membimbing mereka secara lebih intensif, agar nantinya mereka menjadi generasi penerus bangsa yang baik serta dapat membanggakan orang tua dan keluarga,” jelasnya.


Kegiatan pembukaan TPQ dan Peringatan Isra Mir’raj diawali dengan Tausyiah yang disampaikan oleh Ustadz  Abut 


"Hikmah dari perjalanan Isra dan Mi’raj Nabi Muhammad SAW adalah penyelamatan umat melalui perintah shalat lima waktu dan untuk dapat melaksanakan shalat dengan baik dan benar tentunya harus mengaji tentang shalat, dan jalannya harus bisa mengaji Al Qur’an.


Peristiwa Isra Mi’raj, selain menunjukkan tanda-tanda Kemahakuasaan Allah SWT, tetapi juga mengandung hikmah yang sangat besar yang dapat menguji kekuatan iman seseorang. Bukan hanya sekedar menyakini peristiwa tersebut dengan melakukan perayaan besar, tetapi lebih dari itu. 


Pengamalan dari apa yang dibawa Rusulullah SAW dalam peristiwa itu, yaitu perintah sholat, haruslah ditegakkan diatas amalan-amalan lain. Betapa pentingnya ibadah sholat sehingga Allah SWT langsung menyampaikannya kepada Rasulullah SAW secara langsung, tanpa melalui perantara Malaikat Jibril As dalam peristiwa Isra Mi’raj.


Diakhir acara sebelum berdo’a Ustadz  menyampaikan pesan kepada jamaah khususnya kepada orang tua santri “jika bapak/ ibu  berniat ikhlas menyerahkan anak-anak untuk belajar di TPQ ini, Insya Allah kelak akan menjadi orang sukses yang berguna bagi orang tua, agama, nusa dan bangsa. 


Untuk membentengi mereka haruslah sejak dini kita bekali mereka dengan pendalaman ilmu agama serta membiasakan mereka untuk  berakhlaqul karimah baik terhadap orang tua, guru, keluarga atau dengan sesama teman-teman mereka serta menumbuhkan rasa cinta terhadap Al-Qur’an. 


Dan tidak lupa berpesan kepada santri untuk mohon do’a kepada orang tua ketika berangkat menuntut ilmu baik ke sekolah atau ke tempat mengaji agar menjadi anak yang sholeh dan mendapat ilmu yang barokah.


(Almiat)