SEBANYAK 135 ORANG WARGA DESA MULYASARI MENDAPATKAN BLT-DD TAHUN ANGGARAN 2022
-->

Advertisement


SEBANYAK 135 ORANG WARGA DESA MULYASARI MENDAPATKAN BLT-DD TAHUN ANGGARAN 2022

LKI CHANNEL
15 April 2022

LKI Channel , Cianjur.


Desa Mulyasari menyalurkan Bantuan Langsung Tunai dari anggaran Dana Desa (BLT-DD) tahap III, bertempat di kantor bale Desa Mulyasari Kecamatan Cilaku Kabupaten Cianjur Povinsi Jawa barat.


Sekitar 135 Warga untuk Keluarga Penerima Manfaat (KPM) warga desa Mulyasari penyaluran BLT-DD tahun anggaran 2022. untuk disalurkan langsung tiga bulan dengan total penerima bantuan sebesar Rp 900.000,- dengan bantuan per bulannya sebesar Rp 300.000,- dengan syarat pengambilan membawa fotocopy Kartu Keluarga (KK) fotocopy Kartu Tanda Penduduk (KTP) dan surat undangan dari pemerintah Desa Mulyasari.


Dengan adanya bantuan ini, warga berterimakasih karena merasa terbantu masalah ekonomi yang merosot akibat dampak Pandemi Covid-19, dan kebutuhan pokok sehari-hari hampir dua kali lipat di bulan puasa ini, dibanding dengan bulan dan hari biasanya.


Kegiatan tersebut dihadiri oleh Kepala Desa Mulyasari DEWI SUSANTI, serta aparat desa, Kepala Seksi Pembinaan dan Pengawas Desa (Kasi Binwas), Babhinkamtibmas Desa Mulyasari, Babinsa Desa Mulyasari, RT/RW dan warga yang mendapatkan bantuan.


Kepala Desa Mulyasari DEWI SUSANTI, langsung membuka kegiatan pembagian BLT-DD tersebut, "Kami berharap semua warga desa Mulyasari dapat kebagian semuanya, walaupun ada sebagian yang belum mendapatkan bantuan, kami akan berusaha untuk mengakomodir dari bantuan-bantuan yang lainnya, ataupun dari perpanjangan selama tiga bulan bantuan BLT-DD ini.


Insyaallah Desa Mulyasari selama ini kondusif dilapangan tidak ada masalah dan semoga selalu kondusif aman selama penyaluran bantuan ini". Pungkas Kades Mulyasari.


Warga yang mendapatkan bantuan BLT-DD ini merasa terbantu dengan adanya bantuan keuangan dari desa yang sumber Anggarannya dari Dana Desa (DD).



Kepala Desa Mulyasari berharap dengan adanya bantuan BLT-DD ini dapat membantu meringankan masalah ekonomi warga desa Mulyasari yang terkena dampak dari Pandemi Covid-19.


(Iwan)