Bhabinkamtibmas Polsek Sukatani Polres Purwakarta Sambang Warga Desa Cilalawi
-->

Advertisement


Bhabinkamtibmas Polsek Sukatani Polres Purwakarta Sambang Warga Desa Cilalawi

LKI CHANNEL
10 May 2023

LKI Channel - Purwakarta


Dengan selalu memberikan himbauan kepada warga agar tetap menjaga keamanan dan ketertiban (Kamtibmas) di lingkungan sekitar, Anggota Bhabinkamtibmas Polsek Sukatani Aipda Casdi sambang warga desa Cilalawi .Rabu,10 mei 2023


Kapolres Purwakarta AKBP Edward Zulkarnain Sik SH MH melalui Kapolsek Sukatani AKP Toto Herman Permana selalu memerintahkan kepada semua anggota personil kepolisian agar terus melaksanakan kegiatan sambang warga,melalui silaturahmi terus memberikan himbauan kepada masyarakat untuk menjaga Kamtibmas.


"Anggota Bhabinkamtibmas Polsek Sukatani Aipda Casdi dalam memberikan himbauan kepada warga binaannya selalu mengedepankan komunikasi secara dialogis,agar tercipta kedekatan emosional antara warga dengan pihak kepolisian".ucap Toto


 Lanjutnya, dalam menjaga Kamtibmas di wilayah hukum kecamatan Sukatani pihak kepolisian memerlukan kerjasama dari masyarakat sehingga akan tercipta rasa aman.


Dalam kegiatan ini pun bhabinkamtibmas Polsek Sukatani mengajak kepada tokoh masyarakat serta tokoh agama agar bersama sama untuk menciptakan lingkungan yang kondusif di wilayah hukum kecamatan Sukatani.


AKP Toto Herman Permana Menambahkan kepada masyarakat yang mempunyai kendaraan bermotor agar menggunakan knalpot standar ,hindari penggunaan knalpot bising serta kepada para pemuda agar tidak ikut dalam geng motor yang dapat menimbulkan keresahan serta mengganggu Kamtibmas.


Oleh karena itu masyarakat harus ikut berperan serta dalam menjaga Kamtibmas khususnya di wilayah hukum kecamatan Sukatani kabupaten Purwakarta. Pungkas AKP Toto Herman Permana 

( Yana)