Serikat Pengacara Indonesia ( SPI ) Mengelar Acara Penyerahan SK DPC Sukabumi Raya
-->

Advertisement


Serikat Pengacara Indonesia ( SPI ) Mengelar Acara Penyerahan SK DPC Sukabumi Raya

LKI CHANNEL
22 July 2023

LKI-CHANNEL , SUKABUMI


Berdasarkan hasil rapat 10 Juni dan 22 Juni 2023, musyawarah yang dilakukan serta dihadiri oleh seluruh DPC SPI Sukabumi Raya dengan masa jabatan 2023 - 2026. Maka, Serikat Pengacara Indonesia (SPI) menggelar acara penyerahan SK DPC SPI Sukabumi Raya di Balroom Puri Surya Rawakalong Palabuhanratu, Sabtu (22/07/2023).


DRS H.Maki Yuliawan, SH.,MSI selaku wakil Ketua DPD SPI Jawa Barat yang mewakili Ketua SPI kota Bandung mengatakan, hari ini kita ada giat penyerahan kepengurusan calon pengurus DPC SPI Sukabumi Raya. Kami mewakili DPP dan DPD SPI Jawa Barat antusias salut dan ini cukup membanggakan bagi kami.


"Kami berpesan, jadilah Advokat yang menjalankan profesi yang mulia dan jadilah sebagai pembela pada rakyat yang betul-betul membutuhkan penegak hukum dan janganlah sampai berpikir kita membela pada yang bayar tetapi kita harus membela pada hati nurani dan kita laksanakan junjung tinggi ketertiban hukum di Indonesia," ucapnya.


Disini kami mewartakan kepada masyarakat Sukabumi, lanjutnya, sekarang sudah ada penegakan hukum satu ruang di luar hakim, diluar jaksa dan diluar polisi itu adalah Advokat.


"Advokat yang ada khususnya di Serikat Pengacara Indonesia Sukabumi Raya ini siap menjalankan tugasnya dan memberikan advokasi, siap memberikan pembelaan bagi masyarakat yang membutuhkan," tegasnya.


Maki Yuliawan pun menyampaikan, kalau dilihat dari populasinya kabupaten Sukabumi yang meluas dan masyarakat yang banyak dengan jumlah advokat masih kurang, tetapi Insya Allah SPI ini presisi dengan kualitas.


" 1 orang SPI mungkin bisa sama dengan 20 atau 30 Advokat yang lain ucapnya 


Ditempat yang sama, Ketua DPC SPI Sukabumi Raya Tusyana Priyatin S,H mengatakan, alhamdulillah saya bisa diberi amanah dari DPD dan DPP untuk berdirinya DPC Sukabumi Raya Kabupaten dan kota.


"Kami dengan rekan-rekan yang ada pengurus dan telah di serah terima kan oleh DPP kepada DPD, terima kasih kami akan menerima amanah dengan baik untuk menjunjung tinggi kebenaran," ucap Tusyana.


Untuk langkah awal, masih kata Tusyana, kami akan konsultasi untuk bantuan hukum masyarakat yang tidak mampu, selain itu PR khusus kami akan mengadakan profesi pendidikan advokat yang profesional.


"Kami akan memberikan bantuan hukum untuk masyarakat, termasuk dari rekan-rekan juga selaku pengacara untuk melayani masyarakat yang tidak mampu," pungkasnya


(Ateu Ellah)