LKI Channel - Purwakarta
Warga 5 kampung di desa pasir Munjul di duga keracunan makanan setelah menyantap masakan dari sebuah hajatan khitanan yang berlokasi di kampung sukamulya Rt 04 RW 01 Desa Pasir Munjul kecamatan Sukatani Kabupaten Purwakarta. minggu, 05/05/2024
Puluhan mobil ambulance desa yang tergabung dalam paguyuban Ambulance Desa Kabupaten purwakarta ( PAKP) dari pukul 18.30 WIB langsung bergerak untuk menjemput warga yang diduga keracunan makanan, dengan kondisi jalan yang terjal dan menanjak, para supir ambulance berhasil mengevakuasi warga ke UPTD puskesmas sukatani.
Sampai pukul 22.00 wib ,Data yang di dapatkan dari Puskesmas kecamatan sukatani korban mencapai 116 warga ,26 warga yang di rujuk ke RSUD Bayu Asih dan 8 warga yang masih dilakukan observasi oleh PKM sukatani, sampai saat ini tidak ada korban meninggal kemungkinan korban masih akan bertambah lagi,dari pantauan awak media terlihat warga yang mengalami keracunan langsung ditangani untuk diberikan pengobatan.
Kepala Dinas kesehatan kabupaten Purwakarta dr.H.Deni Darmawan, MARS yang pada saat itu berada di Puskesmas kecamatan sukatani terjun langsung menangani ratusan warga yang diduga keracunan makanan.
"Hal ini masih kita dalami apa penyebabnya, sehingga sementara kita menyebut adanya dugaan intoleransi pada makanan yang masuk sehingga tidak ditoleran oleh tubuh, karena sudah timbul gejala gejala seperti pusing,mual terutama nyeri ulu hati dan lain lain". Ujar Deni
Lanjutnya , warga yang kunjungan ke Puskesmas sukatani kurang lebih 116 jiwa, alhamdulillah kita tangani semuanya , adapun yang dirujuk ke RSUD itu mempunyai penyakit penyerta seperti sesak.
Hari ini kapasitas rawat inap sudah penuh semua oleh karena itu kita buka pelayanan poned agar dapat tertangani semuanya. Pungkas dr.H.Deni Dermawan
Muspika kecamatan sukatani memantau langsung ke Puskesmas untuk mengetahui perkembangan warga yang mengalami keracunan tersebut ,tetapi sangat di sayangkan tidak adanya kepala desa pasir Munjul mendampingi ratusan warga nya yang alami keracunan karena sedang melaksanakan kegiatan Bimtek di luar kota.
( yana)