Pemdes Gunung Jaya Mewajibkan Seluruh Masyarakat Dan Pendatang Memakai Masker
-->

Advertisement


Pemdes Gunung Jaya Mewajibkan Seluruh Masyarakat Dan Pendatang Memakai Masker

REDAKSI
06 May 2020

LKI-CHANNEL , Pemalang

Dalam mencegah penyebaran virus Corona atau yang di sebut Covid 19  pemerintah desa gunung jaya melakukan aturan kewajiban warga desa Gunung Jaya dan pendatang yang ke desa gunung jaya di wajibkan untuk memakai masker dan menyemprotkan cairan disinfektan ke wilayah yang ada di desa Gunung Jaya , kecamatan belik , kabupaten Pemalang .
berbagai macam cara pun di lakukan oleh pemerintah desa gunung jaya untuk menekan penyebaran Covid 19 .


Dalam wawancaranya dengan media LKI pada hari Rabu , tanggal 07/05/2020 , kepala desa Gunung Jaya Sugeng Riyadi mengatakan " ya kami sudah mewajibkan semua masyarakat dan pendatang yang akan berkunjung ke desa gunung jaya harus memakai masker , kami juga sudah menyemprotkan cairan disinfektan ke rumah rumah warga , dan juga sudah membatasi keluar masuknya pendatang dengan cara memportal dusun dusun dengan bambu dan mendirikan pos Covid 19 di dusun dusun yang ada di desa gunung jaya .

ini adalah salah satu cara kami untuk mendukung selalu program pemerintah untuk menekan penyebaran virus Corona yang sangat berbahaya .
kami juga selalu memberikan himbauan kepada warga masyarakat gunung jaya untuk selalu menjaga kesehatan tubuh , mencuci tangan dengan sabun sesering mungkin sebelum dan sesudah beraktifitas , tidak mengadakan kegiatan yang dapat menimbulkan  berkumpulnya orang banyak , selalu menjaga jarak fisik atau yang di sebut physical distancing , jangan panik tapi tetap waspada dan selalu mohon perlindungan kepada Allah SWT supaya kita di jauhkan dari virus Corona atau Covid 19 yang sedang melanda dunia termasuk Indonesia .

Lebih lanjut Sugeng riyadi menyampaikan  jika ada warga desa gunung jaya yang ada di perantauan urungkanlah niat mudik anda sayangilah keluarga anda , bukan hanya itu kami juga mendata dan memberikan himbauan kepada warga yang baru pulang dari perantauan untuk isolasi mandiri di rumah masing masing selama 14 hari , kami dalam hal mencegah virus Corona atau Covid 19 bukan hanya pemerintah desa melainkan ormas ormas yang mendukung kami salah satunya ormas pemuda Pancasila ,dan kebetulan saya sebagai ketua ranting desa gunung jaya " tegas kepala desa gunung jaya .

(Ragus t .u dan Arni Agustina)