Pemilihan pengganti antar waktu (PAW) desa sanggrawayan kecamatan Simpenan Kabupaten Sukabumi 29 maret 2021
-->

Advertisement


Pemilihan pengganti antar waktu (PAW) desa sanggrawayan kecamatan Simpenan Kabupaten Sukabumi 29 maret 2021

REDAKSI
30 March 2021

LKI-CHANNEL , SUKABUMI


Desa Sangrawayang Kecamatan Simpenan Kabupaten Sukabumi menggelar pemilihan Kepala Desa Pengganti Antar Waktu (PAW), Senin, 29 Maret 2021.


Dalam kegiatan tersebut hadir pula Dadang Ramdani S.Ip MM Camat Simpenan, Iptu Dudung Kapolsek simpenan, Ketua Panitia PAW Amud Safarudin, Pelda Dodi Syawaludi  (Danposramil Simpenan), Hodan Firmansyah Kasi Adpemdes (DPMD) kab. Smi, dan Para Peserta Calon PAW.


Dan juga ada dari beberapa anggota Koramil 0622-02/Palabuhanratu dibawah pimpinan danposramil Simpenan pelda. Dodi syawaludin yang melaksanakan pengamanan tersebut beserta dari anggota Kapolsek Simpenan


Adapun peserta yang mengikuti Pemilihan PAW Desa Sangrawayang di POB Kecamatan Simpenan dalam Pilkades PAW tersebut ialah, Nomor Urut 1 Elan Rifalan, Nomor Urut 2 Rahmansyah, dan Nomor Urut 3 Muhtar.


Sementara itu dari hasil penghitungan suara, Muhtar (Nomor Urut 3) terpilih sebagai Kepala Desa PAW dengan perolehan Suara terbanyak yakni 54 suara sah, unggul dari Elan Rifalan (Nomor Urut 1) dengan selisih 3 Angka yaitu 51 suara sah ,Selama kegiatan berlangsung terpantau aman dan kondusif.

(aank)