Ketua Dekranasda Sebut Fashion Culinary Nite Berhasil Dongkrak Omset UKM Sukabumi
-->

Advertisement


Ketua Dekranasda Sebut Fashion Culinary Nite Berhasil Dongkrak Omset UKM Sukabumi

REDAKSI
15 December 2019

Ketua Dekranasda Sebut Fashion Culinary Nite Berhasil Dongkrak Omset UKM Sukabumi

LKI-CHANNEL ■ Fashion & Culinary Nite Kabupaten Sukabumi yang berlangsung sejak tanggal 13 s/d 15 Desember 2019 telah berakhir. Perhelatan yang sudah diselenggarakan dua tahun berturut turut tersebut ditutup oleh Bupati Sukabumi, H. Marwan Hamami, pada Minggu (15/12).

Event kolaboratif antara pagelaran busana dan kuliner tradisional tersebut bertempat di Komplek GOR Cisaat diikuti oleh 58 pelaku UKM serta 19 Group anak PAUD yang menampilkan seni budaya.

Menurut Ketua Dekranasda Kabupaten Sukabumi Hj. Yani Jatnika Marwan, penyelenggaran yang kedua terdapat peningkatan yang signifikan dibanding dengan tahun lalu.

"Omzet mengalami kenaikan kurang lebih 75 % dari tahun lalu, ini semua karena kebersamaan kita dan dukungan dari Pemerintah Kabupaten Sukabumi serta antusisme masyarakat," jelasnya.

Ditempat yang sama, Bupati dalam sambutannya menyatakan bahwa pemerintah mendukung upaya meningkatkan produktifitas dan pengembangan UKM sehingga manfaatnya bukan saja dirasakan oleh para pelaku UKM tetapi juga oleh masyarakat terkait dengan terbukanya lapangan kerja.

"Terima kasih kepada semua pihak yang membantu terlaksananya acara ini, membantu para pelaku UKM dalam memasarkan hasil-hasil produknya sehingga meningkatkan pendapatan mereka," imbuhnya.

H. Marwan Hamami meyakini Peluang UKM memiliki pangsa pasar yang cukup baik di Kabupaten Sukabumi, bahkan bisa keluar daerah, tinggal didorong bersama kemudian difasilitasi seperti event Fashion and Culinary Nite atau event lainnya.

"Kedepan bisa disingkronkan dengan HUT Kabupaten Sukabumi supaya transaksinya lebih meningkat, lebih meriah dan bisa jadi daya tarik wisata, tentu hal ini menjadi startegis untuk mendorong kesejahteraan masyarakat," ujarnya.

Tampak hadir pada acara tersebut Staf Ahli Bupati, Para Kepala Perangkat Daerah, Camat dan undangan lainnya.

■ LKI/YP