Pemdes Cikendung bagikan sertifikat Program PTSL massal
-->

Advertisement


Pemdes Cikendung bagikan sertifikat Program PTSL massal

REDAKSI
26 December 2019

LKI-CHANNEL , Jawa tengah

Pemerintahan desa Cikendung hari ini pada kamis tanggal 26/12/19. membagikan sertifikat program PTSL kepada warga masyarakat , pembagian sertifikat berlangsung dengan meriah dan antusias warga yang besar dan tertib dalam mengantri giliran , sehingga pembagian berjalan dengan aman dan nyaman .
Pembagian sertifikat berlngsung di lapangan desa Cikendung di pimpin langsung oleh kepala desa Cikendung Slamet hardi suryani beserta perangkat desa cikendung , nampak pula dari koramil dan polsek kecamatan Pulosari , kabupaten Pemalang


dalam wawancaranya dengan media Lki kades Cikendung mengatakan " alhamdulilah hari ini kami bisa membagikan sertifikat program PTSL kepada masyarakat yang berjumlah 1800 , sebenarnya di desa Cikendung sendiri mendapatkan 2000 sertifikat dari program PTSL , dan kemarin kan yang 200 sudah di bagikan secara simbolis  oleh Bupati dan ini saya melanjutkan , pembagian sertifikat ini di mulai dari jam 9 pagi dan berakhir pada jam 1 siang , jadi kami punya waktu 4 jam untuk membagikan sertifikat ini , dan ini berkat kerja sama dari semua pihak sehingga pembagian sertifikat dapat berjalan dengan lancar tanpa ada halangan suatu apapun , dan warganya juga pada manut suruh ngantri ya pada siap , dan terima kasih saya ucapkan kepada Presiden ,Gubernur dan Bupati serta ketua DPRD kabupaten Pemalang , berkat beliau beliau ini lah program PTSL dapat berlangsung dengan baik , dan masyarakat juga sangat senang karena jika tidak ada program PRSL mungkin pembuatan sertifikat bisa mencapai 400 ribu lebih tapi berkat adanya program PTSL cukup dengan uang sebesar 150 ribu sudah bisa membuat sertifikat dan harapan saya kedepanya mudah mudahan dengan adanya program PTSL ini warga merasa terbantu di samping tanahnya legalitasnya jelas juga bisa di anggunkan untuk modal " ujar kepala desa cikendung

(Ragus t.u , arni agustina dan Sriyono)